Senin, 28 Februari 2011

Jaringan Wirelles

Jaringan Wireless adalah jaringan tanpa kabel yang artinya proses penyampaian data dilakukan melalui udara dengan memamfaatkan gelombang elektromagnetik. Karena menggunakan gelombang radio sebagai media transmisi datanya, maka komponen wireless yang akan Anda gunakan harus memiliki standart frekuensi yang sama. Sehingga walaupun berbeda vendor pembuatnya komponen wireless tersebut tetap dapat berkomunikasi asalkan menggunakan standar frekuensi yang sama. Standarisasi Jaringan Wireless didefinisikan oleh IEEE (institute of Electrical and Electronics Engineers) Adapun Standarisasi tersebut adalah :



Standarisasai Jaringan Wiriless :

  • IEE 802.11 Legacy yaitu standart jaringan wireless pertama yang bekerja pada frekuensi 2,4 GHz dengan kecepatan transfer data maksimum 2 Mbps.
  • IEE 802.11b yaitu standart jaringan wireless yang masih menggunakan frekuensi 2,4 GHz dengan kecepatan trasfer datanya mencapai 11 Mbps dan jangkau sinyal sampai dengan 30 m.
  • IEE 802.11a yaitu standart jaringan wireless yang bekerja pada frekuensi 5 GHz dengan kecepatan transfer datanya mencapai 58 Mbps.
  • IEE 802.11g yaitu standart jaringan wireless yang merupakan gabungan dari standart 802.11b yang menggunakan frekuensi 2,4 GHz namun kecepatan transfer datanya bisa mencapai 54 Mbps.
  • IEE 802.11n yaitu standart jaringan wireless masa depan yang bekerja pada frekuensi 2,4 Ghz dan dikabarkan kecepatan transfer datanya mencapai 100-200 Mbps.

Topologi Mesh

Topologi mesh adalah suatu bentuk hubungan antar perangkat dimana setiap perangkat terhubung secara langsung ke perangkat lainnya yang ada di dalam jaringan. Akibatnya, dalam topologi mesh setiap perangkat dapat berkomunikasi langsung dengan perangkat yang dituju (dedicated links).

Dengan demikian maksimal banyaknya koneksi antar perangkat pada jaringan bertopologi mesh ini dapat dihitung yaitu sebanyak n(n-1)/2. Selain itu karena setiap perangkat dapat terhubung dengan perangkat lainnya yang ada di dalam jaringan maka setiap perangkat harus memiliki sebanyak n-1 Port Input/Output (I/O ports).

Berdasarkan pemahaman di atas, dapat dicontohkan bahwa apabila sebanyak 5 (lima) komputer akan dihubungkan dalam bentuk topologi mesh maka agar seluruh koneksi antar komputer dapat berfungsi optimal, diperlukan kabel koneksi sebanyak 5(5-1)/2 = 10 kabel koneksi, dan masing-masing komputer harus memiliki port I/O sebanyak 5-1 = 4 port (lihat gambar).

Dengan bentuk hubungan seperti itu, topologi mesh memiliki beberapa kelebihan, yaitu:

* Hubungan dedicated links menjamin data langsung dikirimkan ke komputer tujuan tanpa harus melalui komputer lainnya sehingga dapat lebih cepat karena satu link digunakan khusus untuk berkomunikasi dengan komputer yang dituju saja (tidak digunakan secara beramai-ramai/sharing).
* Memiliki sifat Robust, yaitu Apabila terjadi gangguan pada koneksi komputer A dengan komputer B karena rusaknya kabel koneksi (links) antara A dan B, maka gangguan tersebut tidak akan mempengaruhi koneksi komputer A dengan komputer lainnya.
* Privacy dan security pada topologi mesh lebih terjamin, karena komunikasi yang terjadi antara dua komputer tidak akan dapat diakses oleh komputer lainnya.
* Memudahkan proses identifikasi permasalahan pada saat terjadi kerusakan koneksi antar komputer.

Meskipun demikian, topologi mesh bukannya tanpa kekurangan. Beberapa kekurangan yang dapat dicatat yaitu:

* Membutuhkan banyak kabel dan Port I/O. semakin banyak komputer di dalam topologi mesh maka diperlukan semakin banyak kabel links dan port I/O (lihat rumus penghitungan kebutuhan kabel dan Port).
* Hal tersebut sekaligus juga mengindikasikan bahwa topologi jenis ini membutuhkan biaya yang relatif mahal.
* Karena setiap komputer harus terkoneksi secara langsung dengan komputer lainnya maka instalasi dan konfigurasi menjadi lebih sulit.
* Banyaknya kabel yang digunakan juga mengisyaratkan perlunya space yang memungkinkan di dalam ruangan tempat komputer-komputer tersebut berada.

Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya, topologi mesh biasanya diimplementasikan pada komputer-komputer utama dimana masing-masing komputer utama tersebut membentuk jaringan tersendiri dengan topologi yang berbeda (hybrid network).

lalui Jaringan WIFI

Kini jaringan tanpa kabel merupakan sebuah alternatif yang paling banyak diminati, kini banyak instansi-instansi yang menggunakan Wireless-LAN sebagai sistem dasar untuk membangun network yang mereka miliki. Wireless-LAN atu jaringan tanpa kabel sebenarnya memiliki konsep yang sama dengan jaringan menggunakan kabel. Konsep yang paling dasar dari struktur jaringan ini adalah sama-sama menghubungkan 2 komputer atau lebih dalam sebuah jaringan yang sejajar / bertingkat.

Wifi Router adalah perangkat dasar yang harus ada jika kita akan membangun sebuah jaringan berbasis Wierless. Sebuah Wireless Router yang fungsi sebagai Spot atau titik koneksi yang secara mudahnya disebut dengan Terminal.

Seperti yang telah saya sampaikan bahwa konsep dasar jaringan wifi ini tidak jauh beda dengan konsep jaringan dengan menggunakan kabel. Namun dalam jaringan Wifi mengubah perangkat koneksinya dari Kabel menjadi Gelombang (Wireless).

Secara struktur jaringan Wifi menguhubungkan 2 komputer atau lebih dengan media Wireless, dan ini tidak jauh berbeda dengan jaringan kabel yang mengubungkan 2 komputer atau lebih dengan media kabel.




Keuntungan dari jaringan Wifi

1. Menghemat biaya pemasangan kabel
2. fleksibel dan kompatible untuk perangkat-perangkat mobile
3. Mampu menampung banyak Client, dimana 1 router mampu menampung 200 client
4. mudah terkoneksi dengan network
5. operasional dan pengaturan yang lebih mudah
6. Dukungan penuh dari sistem operasi yang telah ada

Kekurangan Jaringan Wifi

1. kecepatan tergantung dari posisi pengguna
2. kecepatan tergantung pada kualitas Perangkat Wifi dan jumlah pengguna yang sedang On-Line
3. tingkat terjadinya kegagalan koneksi lebih besar
4. karena sifatnya umum maka rawan terhadap serangan HACKER BLACK HAT
5. kekuatan sinyal terbatas

Dengan kondisi yang ada sebenarnya network dengan dukungan Wifi akan sangat tepat digunakan untuk tempat-tempat publik yang memiliki aktifitas publik yang mobile sehingga akan sangat fleksibel dan tepat guna. Pastikan system yang anda buat adalah yang sesuai dengan kebutuhan yang ada.

Melalui GPRS

- Kelebihan : Perkembangan teknologi pita lebar bergerak menguntungkan baik untuk dunia bisnis, pemerintahan maupun perorangan, karena semakin baru teknologinya semakin besar data yang dapat dikirimkan dalam waktu yang lebih singkat. Jenis data yang dapat dikirimkan juga menjadi lebih beragam, tidak hanya huruf dan angka, tetapi juga gambar diam, gambar bergerak, dan suara.
- Kekurangan : Kekurangan: Disamping harganya lebih mahal, perlu diperhatikan aspek keamanannya dan aspek etika di dalam penggunaan teknologi yang baru. Peran ITU sangat penting di sini.Penyedia jasa layanan pita lebar bergerak harus membangun jaringan baru yang memerlukan investasi yang sangat besar.
- Kecepatan : 115 kbps

oneksi Melalui Jaringan LAN (Local Area Network)

-Kelebihan :
a. LAN membolehkan pengguna mengkongsikan sumber komputer dan perisian. Sekiranya sesuatu sumber rosak, pengguna juga dapat mencapai sumber yang lain yang mungkin terdapat pada komputer lain dalam LAN tersebut.
b. kebanyakan komponen dalam sesuatu LAN dapat diubah dan diperbaiki secara berasingan, memudahkan perubahan LAN tersebut.
c. biasanya, kadar penghantaran data melalui LAN adalah lebih tinggi dan ralat yang dialami adalah rendah berbanding dengan sistem WAN.
d. data boleh disimpan pada komputer yang berlainan tetapi masih dapat dicapai secara pantas daripada mesin berlainan.
-Kekurangan :
Sistem komputer yang mempunyai fungsi LAN adalah lebih mahal berbanding dengan sistem berasingan. Pengurusan dan pemeliharaan sistem LAN juga memerlukan sumber manusia. Sistem yang dikongsi juga mestilah dapat menampung tahap kegunaan daripada berbilang pengguna pada LAN tersebut.

Koneksi Melalui Teknologi ADSL


- Kelebihan :
a. dapat dikirimkan melalui jalur telepon biasa tanpa harus mengganggu pelayanan telepon
b. pembagian frekuensi menjadi dua, yaitu frekuensi tinggi untuk menghantarkan data,sementara frekuensi rendah untuk menghantarkan suara dan fax.
c. bagi pengguna di Indonesia yang memakai program Speedy, penggunaan ADSL membuat kegiatan Internet menjadi jauh lebih murah. Sehingga kita dapat berInternet tanpa khawatir dengan tagihan yang membengkak.
- Kekurangan :
d. Jarak sangat berpengaruh terhadap kecepatan pengiriman data. Semakin jauh jarak antara modem dengan PC, atau saluran telepon kita dengan gardu telepon, maka semakin lambat pula kecepatan mengakses Internetnya.
f. Tidak semua software dapat menggunakan modem ADSL. Misalnya Mac. Cara yang dipakai pun akan lebih rumit dan ada kemungkinan memakan waktu lama. Sehingga pengguna Linux harus menggantinya dengan software yang lebih umum seperti Windows Xp atau Linux.
g. Adanya load coils yang dipakai untuk memberikan layanan telepon ke daerah-daerah, sementara load coils sendiri adalah peralatan induksi yang menggeser frekuensi pembawa ke atas. Sayangnya load coils menggeser frekuensi suara ke frekuensi yang biasa digunakan DSL. Sehingga mengakibatkan terjadinya interferensi dan ketidak cocokkan jalur untuk ADSL.
h. Adanya Bridged tap, yaitu bagian kabel yang tidak berada pada jalur yang langsung antara pelanggan dan CO. Bridged tap ini dapat menimbulkan noise yang mengganggu kinerja DSL.
i. Penggunaan fiber optic pada saluran telepon digital yang dipakai saat ini. Di mana penggunaan fiber optic ini tidak sesuai dengan sistem ADSL yang masih menggunakan saluran analog yaitu kabel tembaga, sehingga akan sulit dalam pengiriman sinyal melalui fiber optic.
j. Kecepatan koneksi modem ADSL masih tergantung dengan jarak tiang Telkom atau DSLAM terdekat, artinya jika jarak modem ADSLdengan DSLAM jauh maka kecepatan koneksi akan menurun karena banyaknya hambatan medium yang dilaluinya dan sebaliknya jika jaraknya dekat, koneksinya akan mencapai kecepatan yang diharapkan.
- Kecepatan : tergantung jaraknya

Browsing Atau Surfing

adalah sebuah layanan pada internet yang berfungsi untuk menampilkan suatu situs/website guna mencari suatu informasi.Program yang digunakan untuk browsing/surfing adalah Internet Explorer, Mozilla Firefox, Opera, Netscape Navigator.Untuk melakukan browsing harus mengetik alamat website pada address. Misalnya : www.detik.com, www.rotten. com, www.invir.com, www.puspendik.com, www.plasa.com, www.geocities.com, www.yahoo.com
Browsing artinya membaca pencarian data pada jaringan (network) khususnya internet. Untuk dapat mencari-cari dan menampilkan data tersebut diperlukan sebuah program yang disebut sebagai browser. Setidaknya ada 5browser yang digunakan luas oleh netter (pengguna internet), yakni : Mozilla Firefox, Internet Explorer, Chrome, Safari, dan Opera.
Pengertian browsing menurut total.or.id adalah berselancar untuk menjelajahi informasi yang ada di internet. Berselancar ini bisa dilakukan dengan sebuah program yang disebut browser, software untuk berselancar. Sedang di wikipedia berbahasa indonesia saya tak dapat menemukan pengertian istilah tersebut. Jadi saya coba mencarinya di yahoo! answer dan menemukan browsing adalah menjelajah dunia maya atau internet untuk mencari sesuatu yg bermanfaat membaca berita secara online itu juga salah satu browsing. Atau dapat juga diartikan seni pencarian informasi melalui system operasi yang berbasis hypertext, misalnya membaca berita, mencari Fasilitas/Layanan Pada Internet